Bentuk Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) Resmi TerlengkapSurat merupakan salah satu hal yang dibutuhkan oleh banyak orang baik itu Bentuk Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) Resmi Terlengkap perorangan maupun instalasi formal. Dan keberadaanya sangat menunjang kebutuhaan yang bersifat administratif formal maupun non formal. Tidak heran jika banyak orang yang membutuhkan Bentuk Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) Resmi Terlengkap untuk contoh format surat dalam kegiatanya. Karena tidak sedikit juga lho para bro sis yang belum tahu dalam pembuatan format surat tersebut. Untuk itu kami memberikan contoh dan unsur-unsur yang dibutuhkan dalam pembutan surat tersebut. Dan jika memang pas anda bisa mempraktekkannya. Dan format yang kami berikan banyak variasinya tergantung dari yang anda inginkan dan sesuaikan saja ya. Dan perlu untuk diketahui ini hanya sebuah ilustrasi atau contoh semata. Sangat cocok untuk bahan pembelajaran bagi kita semua.
Bentuk Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) Resmi Terlengkap
Bagi Anda yang bekerja pada suatu perusahaan baik yang berposisi sebagai direktur, manajer, maupun karyawan biasa pasti sudah tak asing dengan yang namanya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). Surat Pemutusan Hubungan Kerja ini merupakan surat yang dikeluarkan oleh perusahaan atau instansi kepada seorang karyawannya yang bertujuan untuk mengakhiri kerja sama antara pihak perusahaan atau instansi dengan orang yang bersangkutan. Dengan kata lain orang yang menerima Surat Pemutusan Hubungan Kerja ini telah resmi diberhentikan dari pekerjaannya pada perusahaan tersebut.
Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja |
Surat Pemutusan Hubungan Kerja ini diberikan kepada seorang karyawan atas beberapa alasan. Beberapa alasan umum pengeluaran Surat Pemutusan Hubungan Kerja ini misalnya seorang karyawan yang bersangkutan terbukti melakukan tindakan atau kesalahan fatal yang dapat mengancam nama baik atau masa depan perusahaan. Alasan lainnya adalah karena karyawan yang bersangkutan sudah tidak lagi produktif atau tidak menunjukkan peningkatan kinerja pada kurun waktu tertentu. Kemudian alasan yang cukup klasik adalah karena kebijakan dari perusahaan itu sendiri sebagai langkah efisiensi dengan memangkas jumlah karyawan. Alasan ketiga ini yang biasanya akan mengeluarkan Surat Pemutusan Hubungan Kerja secara serempak pada beberapa karyawan yang kinerjanya dinilai kurang dibandingkan karyawan lainnya.
Terdapat beberapa poin pokok yang harus disertakan ketika membuat Surat Pemutusan Hubungan Kerja ini. Beberapa hal penting tersebut, antara lain :
- Kepala surat (kop perusahaan)
- Nomor surat
- Perihal
- Orang yang dituju (bisa juga dimasukkan pada isi surat dengan menyebutkan identitas orang yang bersangkutan)
- Isi surat (umumnya berisi nama karyawan yang akan diberhentikan, alasan pemutusan hubungan kerja, serta tanggal resmi pemutusan hubungan kerja tersebut)
- Ucapan terima kasih
- Tempat dan tanggal surat
- Tanda tangan dan nama terang
Bagi Anda yang masih mengalami kebingungan dalam menyusun Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) ini atau sekadar membutuhkan referensi Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), seperti biasa kami akan memberikan beberapa Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) sebagai bahan pertimbangan Anda. Berikut beberapa Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja yang dapat kami cantumkan pada artikel ini :
Contoh 1 :
KOP SURAT
Nomor : .....
Perihal : Pemutusan Hubungan Kerja
Lampiran : -
Yang terhormat,
Sdr. Paijo
Di tempat
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan hasil evaluasi kinerja saudara selama 6(enam) bulan terakhir, maka kami menilai tidak ada peningkatan dan perbaikan kinerja dari aspek kedisiplinan serta tanggungjawab pekerjaan. Berdasarkan hasil penilaian tersebut, kami memutuskan untuk tidak melanjutkan kontrak kerja (pemutusan hubungan kerja) dengan Sdr. Paijo. Dengan demikian, terhitung mulai tanggal 16 Februari 2017 hubungan kerja antara PT. Maju Mundur dengan Sdr. Paijo dinyatakan sudah berakhir. Dan atas nama lembaga, kami menyampaikan permohonan maaf serta ucapan terima kasih atas kinerja yang Saudara berikan selama ini.
Demikian surat pemutusan hubungan kerja ini kami sampaikan dan agar dapat dimaklumi, terima kasih.
Yogyakarta, 15 Februari 2017
PT. Maju Mundur
Paijan
HRD Manager
Contoh 2 :
KOP SURATSURAT PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJANomor : .....
Dengan ini,
Diberitahukan kepada :
Nama : Paijan
Jabatan : Staff Produksi
bahwa PT. Telolet Sejahtera memutuskan untuk mengakhiri hubungan kerja dengan Anda terhitung sejak 16 Februari 2017.
Keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan beberapa hal penting meliputi kondisi keuangan perusahaan yang kurang stabil, quota karyawan yang tidak seimbang dengan kuantitas produksi, serta kinerja Saudara yang dinilai kurang memberikan kontribusi penting terhadap perkembangan perusahaan.
Demikianlah surat pemutusan hubungan kerja ini kami sampaikan, atas perhatian dan pengertian Saudara, kami sampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya.
Yogyakarta, 15 Februari 2017
Hormat kami,
PT. Telolet Sejahtera
Bentuk Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) Resmi Terlengkap-Nah bagai mana sobat surat, sudah melihat dan membaca apa yang kami bahas diatas bukan. Jika memang ada kejanggalan anda bisa memberikan masukan bagi kami. Itu merupakan seklumit contoh format , unsur dan materi pokok yang dibutuhkan dalam pembuatan surat tersebut. Dan biasanya Bentuk Contoh Surat Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) Resmi Terlengkap itu sudah bisa anda praktekan secara yang langsung.Atau mungkin adan masih kurang dengan materi bahasan diatas langsung saja anda bisa membacanya di arikel selanjutnya,. Salam bahagia dan semoga bisa bermanfaat
Contoh lanjutan :
Tags :
Surat Pemberitahuan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar